About TOMER – ECC Indonesia

Hallo Sobat ECC👋👋
Bagaimana kabarnya? Semoga selalu sehat yaa.. Kali ini mimin akan membahas kelas bahasa Turki atau TOMER

Nah TOMER itu kepanjangan nya (Türkçe Öğrenim, Araştırma ve Uygulama Merkezi)
TOMER ini dilaksanakan di Turki langsung ya guys, jadi kalian setelah keberangkatan akan melaksanakan TOMER terlebih dahulu selama 1 tahun, setelah TOMER selesai baru masuk ke masa perkuliahan.

TOMER sendiri ada beberapa tingkatan, yaitu:
Tingkatan Dasar A1, A2
Tingkatan Menengah B1, B2
Tingkatan Mahir C1, C2
Kebijakan Universitas akan meminta Mahasiswa nya mencapai Level B2 atau C1.

Dimana pelaksanaa TOMER? Biasanya di setiap Universitas terutama Universitas Negeri memiliki gedung TOMER sendiri.
Jangka waktu TOMER kalau 1 level setara dengan 1 -1,5 Bulan.
Setelah Mahasiswa telah menyelesaikan TOMER, akan mendapatkan sertifikat yang akan di gunakan untuk melengkapi persyaratan masuk perkuliahan.

Susah nggak sih belajar Bahasa Turki? Memang jika seseorang baru pertama kali belajar bahasa Turki akan sedikit berat, tetapi di dunia ini tidak ada yang mustahil. Kalian bisa belajar dengan rajin, tekunn dan selalu di praktikan dalam bahasa sehari- hari. Intinya terima saja dan enjoy, lagipula tidak rugi kita belajar bahasa asing, sebab ilmu yang kita dapat tidak akan berguna bila tidak di amalkan dengan baik.
Nah berikut sedikit ulasan tentang TOMER, semoga bermanfaat yaa🤗 share juga ke teman-teman kamu yang ingin kuliah ke Turki🇹🇷🇹🇷

Jangan lupa follow @eccindonesia untuk info menarik lainnya seputar Turki dan Pendidikan di Turki 🇹🇷
Kunjungi website kami: https://eccindonesia.com/
Free konsultasi di nomor
WA : 081331742497
(dengan klik link yg ada di bio kamu akan langsung terhubung dengan wa admin)

#kuliahdiluarnegeri #studydiluarnegeri #kuliahdimesir #kuliahdijordania #kuliahditurki #kuliahketurki #kuliahdisingapura #kuliahdimalaysia #overseaseducationlink #konsultanpendidikan #konsultanedukasi #konsultantpendidikanluarnegeri #kuliahdiuarnegerimudah #kuliahkeluarnegeri #kuliahluarnegeri #kuliahdieropa #turki #eccindonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *